Media Australia Sengaja Sebarkan Hoaks tentang hubungan Media Negara-negara Kepulauan Pasifik dengan Tiongkok

2022-02-17 14:37:48  

Seputar opini terkait penanggung jawab media Australia bahwa media negara-negara kepulauan Pasifik menghadapi tekanan dari Tiongkok, jubir Kemlu Tiongkok Wang Wenbin dalam jumpa pers hari Rabu kemarin (16/2) menyatakan, opini tokoh terkait Australia tersebut sama sekali tidak dapat mewakili pendapat nyata negara-negara kepulauan Pasifik,dan sengaja menyebarkan informasi palsu.

Penanggung jawab Perusahaan Penyiaran Australia ABC dalam sebuah rapat dengar pendapat umum mengatakan, lembaga penyiaran publik negara-negara kepulauan Pasifik tengah menghadapi tekanan dari Tiongkok, dan mereka dituntut untuk menyiarkan konten buatan pemerintah Tiongkok. Mengenai hal tersebut, Wang Wenbin menunjukkan, “Ketika di Kepulauan Solomon terjadi kekacauan dan Tonga menderita bencana serius akibat gunung api meletus, pernah ada informasi palsu serupa bahwa “negara-negara kepulauan Pasifik tidak berharap menerima bantuan dari Tiongkok”. Namun fakta sudah ada di depan mata umum, bantuan dan dukungan pihak Tiongkok menerima sambutan hangat dari rakyat negara-negara kepulauan Pasifik. Inilah gambaran nyata hubungan Tiongkok dan negara-negara kepulauan Pasifik yang saling membantu dan senasib sepenanggungan. Perkataan provokatif tentang hubungan Tiongkok dengan negara-negara kepulauan Pasifik tidak mempunyai pasar di negara-negara kepulauan tersebut.”