Panitia Penyelenggara Olimpiade Musim Dingin Beijing Adakan Jumpa Pers Evaluasi

2022-02-21 15:14:45  



Panitia Penyelenggara Olimpiade Musim Dingin Beijing mengadakan jumpa pers evaluasi pada hari Minggu (20/02) pagi kemarin. Sekretaris Jenderal Beijing merangkap Ketua Panitia Penyelenggara Olimpiade Musim Dingin Beijing Cai Qi menyampaikan pidato virtual.

Atas nama Panitia Penyelenggara Olimpiade Musim Dingin Beijing, Cai Qi menyatakan terima kasih yang tulus kepada IOC dan teman-teman yang memperhatikan dan berpartisipasi dalam Olimpiade Musim Dingin Beijing. Dia mengatakan, di bawah bimbingan Presiden Xi Jinping dan pemerintah Tiongkok, serta berpegang teguh pada konsep penyelenggaraan Olimpiade yang hijau, berbagi, terbuka dan bersih, bekerja sama dengan IOC, Tiongkok berhasil mengatasi pengaruh pandemi Covid-19, dengan sukses menyelesaikan semua pekerjaan pengorganisasian dan pelayanan pertandingan. Olimpiade Musim Dingin Beijing pasti akan tercantum dalam sejarah pesta Olimpiade yang sederhana, aman dan luar biasa.

Cai Qi menyatakan, sistem organisasi pertandingan Olimpiade Musim Dingin Beijing beroperasi secara lancar, pertandingan berjalan dengan menarik dan meriah, telah menciptakan lingkungan pertandingan yang profesional dan adil kepada para atlet, serta memberikan kenangan yang mendalam dan indah bagi seluruh dunia. Kegiatan kebudayaan Olimpiade Musim Dingin yang beraneka ragam dan memadukan faktor tradisional Tiongkok telah menunjukkan pesona unik Beijing sebagai “Kota Ganda Olimpiade” pertama di seluruh dunia. Olimpiade Musim Dingin Beijing senantiasa mempertahankan prinsip “tiga zona pertandingan, satu standar”, memberikan jaminan pelayanan yang cermat di bidang jasa boga, transportasi serta medis, memperlihatkan keramahan dan antusiasme rakyat Tiongkok.

Cai Qi menyatakan, tindakan pencegahan dan pengendalian pandemi Covid-19 Beijing efektif, karena selalu memprioritaskan keamanan para peserta, serta dengan ketat melaksanakan protokol pencegahan pandemi. Olimpiade Musim Dingin Beijing menjadi pesta olahraga komprehensif pertama yang diselenggarakan sesuai dengan jadwal dan menjadi teladan sukses untuk kegiatan internasional yang akan diadakan di masa depan. Olimpiade Musim Dingin Beijing meninggalkan warisan Olimpiade Musim Dingin yang kaya, selalu mempertahankan konsep hijau dan rendah karbon, berkelanjutan, serta emisi karbon dioksida yang semuanya mencapai netral karbon, semua gedung pertandingan menyusun rencana cara penggunaan sesudah Olimpiade. Seperti Taman Shougang yang menjadi landmark baru regenerasi perkotaan, Distrik Yanqing yang menjadi kota terindah Olimpiade Musim Dingin, Kota Zhangjiakou yang menjadi destinasi wisata terbaik pariwisata es dan salju, dan target “300 juta orang berpartisapasi dalam olahraga es dan salju” yang telah terwujud sehingga membuka era baru bagi olahraga es dan salju global.

Cai Qi menyatakan, Olimpiade Musim Dingin Beijing menjunjung tinggi tema “bersama menuju ke masa depan”, menyemarakkan semangat Olimpiade dan menyediakan panggung bagi pertukaran kebudayaan yang berbeda, mengeluarkan suara kuat ketika umat manusia menghadapi kesulitan dan tantangan. “Kami akan bergandengan tangan dengan keluarga Olimpiade internasional dan masyarakat internasional untuk bersama mewarisi warisan Olimpiade, mendorong olahraga Olimpiade berkembang pesat, mendorong pembangunan komunitas senasib sepenanggungan, dan melanjutkan penyelenggaraan Paralimpiade Beijing dengan baik, untuk menjamin agar kedua Olimpiade dapat terlaksana secara luar biasa dan menarik.