Jepang Sebaiknya Jangan Ambil Risiko demi Negara Lain

2022-03-08 15:22:51  

Anggota Dewan Negara selaku Menteri Luar Negeri Tiongkok Wang Yi hari Senin kemarin (07/03) menyatakan, tahun ini genap 50 tahun normalisasi hubungan diplomatik Tiongkok dan Jepang, dan ini merupakan peluang penting untuk menyimpulkan sejarah dan membuka masa depan.

Mengenai perselisihan dan tantangan yang dihadapi dalam hubungan Tiongkok-Jepang dewasa ini, Wang Yi mengajukan tiga saran, yaitu Jepang diharapkan tidak melupakan cita-cita awalnya dan berpegang pada arah tepat hubungan kedua negara. kedua, Jepang hendaknya memenuhi komitmen dan memelihara dasar politik hubungan kedua negara. Ketiga, Jepang hendaknya berjalan sesuai dengan arus zaman, dan bersama-sama menciptakan prospek luas hubungan kedua negara.