Kemenlu: AS Wajib Klarifikasi mengenai Lab Biologinya di Ukraina

2022-03-17 15:24:02  

Menanggapi perkataan Menteri Luar Negeri Rusia Sergey Lavrov mengenai laboratorium biologi militer AS, juru bicara Kementerian Luar Negeri Tiongkok Zhao Lijian di depan jumpa pers rutin yang diadakan hari Rabu kemarin (16/03) menyatakan, AS seharusnya menunaikan kewajibannya untuk menaati Konvensi Pelarangan Senjata Biologi, juga berkewajiban untuk memberikan klarifikasi terhadap keprihatinan masyarakat internasional.

Dikabarkan, Menteri Luar Negeri Rusia Sergey Lavrov baru-baru ini  menyebut bahwa AS telah mendirikan ratusan laboratorium biologi militer di seluruh dunia, sedangkan di Ukraina saja sudah terdapat 30 laboratorium biologi yang telah menimbulkan ancaman fatal kepada penduduk sipil. Rusia menuntut agar negara-negara penandatangan Konvensi Pelarangan Senjata Biologi meninjau hal tersebut dan berupaya untuk mendorong AS menghentikan penentangan eksklusifnya terhadap pembentukan mekanisme verifikasi ‘Konvensi Pelarangan Senjata Biologi’.

Zhao Lijian menyatakan, sebenarnya, masyarakat internasional sudah lama menyatakan keprihatinan seriusnya atas kegiatan bio-militer AS di luar wilayah. Ini bukan hanya masalah laboratorium AS di Ukraina, juga bukan masalah baru yang diakibatkan oleh situasi dewasa ini.

Zhao Lijian menyatakan, Tiongkok menyambut masyarakat internasional untuk melakukan evaluasi terhadap dokumen-dokumen yang diumumkan Rusia di bawah kerangka Konvensi Pelarangan Senjata Biologi dan PBB, sementara itu dengan sikap yang adil mendengarkan klarifikasi dari pihak AS. Masyarakat internasional seharusnya kembali menghidupkan proses perundingan mekanisme verifikasi Konvensi Pelarangan Senjata Biologi dengan kesempatan ini.

Zhao Lijian sekali lagi mendesak AS untuk mengubah sikap penentangan eksklusifnya terhadap pembentukan mekanisme verifikasi ‘Konvensi Pelarangan Senjata Biologi’, ia juga menunjukkan bahwa hal ini akan bermanfaat bagi pemulihan kepercayaan masyarakat internasional terhadap penunaian kewajiban internasional AS, juga akan meningkatkan level keamanan biologi global.