Rakyat Jepang Menentang Rencana Pembuangan Air Limbah Nuklir ke Laut

2022-04-11 10:49:43  

Pemerintah Jepang mengadakan sidang kabinet terkait pada tanggal 13 April 2021, dan secara resmi memutuskan untuk membuang sejuta ton air limbah nuklir PLTN Fukushima Daiichi yang telah disaring dan diencerkan ke laut. Tindakan itu mengundang kekhawatiran di dalam negeri Jepang dan negara-negara sekitar. Satu tahun telah berselang, pemerintah Jepang dan perusahaan Tepco tetap mendorong rencana tersebut.

Hari Minggu siang kemarin waktu setempat (10/4), warga Prefektur Shizuoka Jepang secara spondan mengadakan unjuk rasa di stasiun untuk menentang keputusan pemerintah Jepang mengenai pembuangan air limbah nuklir ke laut, dan mengimbau masyarakat Jepang untuk memperhatikan isu terkait. Para pengunjuk rasa menyatakan, terdapat sekitar 70 persen warga Shizuoka yang menentang pembuangan air limbah ke laut, dan warga daerah lain di Jepang juga menyatakan kekhawatiran terhadap pencemaran Laut.