AS Akan Adakan KTT Khusus dengan ASEAN

2022-04-19 15:09:51  

Mengenai KTT khusus AS dengan ASEAN yang akan diadakan, juru bicara Kementerian Luar Negeri Tiongkok Wang Wenbin di depan jumpa pers hari Senin kemarin (18/4) menunjukkan, Asia-Pasifik merupakan destinasi pembangunan dan kerja sama bukan “papan catur”  pertarungan antar negara besar. Negara-negara ASEAN hendaknya merupakan “pemain catur” yang mendorong pembangunan dan kemakmuran kawasan bukanlah “buah catur” pertarungan geopolitik.

Dilaporkan bahwa Presiden AS Joe Biden akan menerima para pemimpin negara-negara ASEAN di Washington pada bulan Mei mendatang, dan akan mengadakan KTT Khusus AS-ASEAN. Pihak AS menyatakan bahwa tindakan ini bertujuan mendorong kawasan Asia-Pasifik yang bebas, aman dan terkoneksi