Wanita Perkasa yang Berjalan Melawan Angin di Atas Kabel Listrik

2022-04-29 13:28:07  

 

“Takut? Tentu tidak. Saya sangat menikmati pemandangan berbeda yang terlihat dari ketinggian seratus meter”. Demikian tutur Li Jiasi, seorang gadis kelahiran tahun 1995, lulusan S2 Universitas Wuhan, Tiongkok. Ia kini adalah seorang pekerja kabel listrik perusahaan jaringan listrik negara (SGCC) Hangzhou. Dia juga adalah karyawati pertama yang bekerja di ketinggian dalam perusahaan yang telah berdiri selama 63 tahun tersebut.

Hampir setiap hari Li Jiasi bekerja di ketinggian. Dari menara besi yang berketinggian 30 meter sampai lebih dari ratusan meter, dia sudah lupa berapa buah menara yang dipanjatnya.

Dalam kehidupan sehari-hari, sama dengan orang-orang sebayanya, Li Jiasi suka membaca, mendengarkan musik, berbelanja, dan menyukai binatang kecil, ia adalah gadis manis yang tipikal. Tapi setelah mengenakan pakaian isolasi yang tebal, menggendong tas peralatannya seberat 10 kilogram, dan mengikat tali pengaman, dia segera menjadi seorang ‘wanita perkasa’.


Gurunya Yu Yanlong mengatakan, pertama kali memanjat Menara, Li Jiasi membutuhkan waktu sekitar 30-40 menit, namun sekarang untuk mendaki menara dengan ketinggian yang sama, ia hanya membutuhkan waktu sekitar 10 menit.

Banyak teman yang tidak begitu memahaminya. Li Jiasi mengatakan bahwa ini adalah jurusan dan bidang pekerjaan yang dipilihnya sendiri, jurusan yang dipilihnya di Universitas Wuhan adalah teknik isolasi dan tegangan tinggi. Ia menambahkan, jika ingin mencapai hasil tertentu dalam jurusan ini, yang pertama harus dilakukan tentu saja adalah meletakkan fondasi yang baik dan bekerja keras.