Fed Putuskan untuk Naikan Suku Bunga

2022-05-05 14:09:41  

Pada tanggal 4 Mei kemarin sore, Bank sentral AS Federal Reserve alias Fed mengumumkan kebijakan penaikan suku bunga 0,5% dalam rangka menurunkan tingkat inflasi AS yang menanjak. Setelah menaikkan suku bunga, kisaran targetsuku bunga dana federal mencapai 0,75 hingga 1%. Ini merupakan penaikan 0,5% suku bunga pertama kalinya selama 22 tahun terakhir ini.

Sementara itu, Fed juga mengumumkan akan menjalankan sebuah rencana penyusutan neraca. Mulai dari bulan Juni, dari neraca keuangan AS sebanyak 9 triliun dolar, setiap bulannya akan dikurangi  47,5 miliar dolar AS, dan tiga bulan kemudian, setiap bulan akan dikurangi 95 miliar dolar AS.