Pemulihan Aktivitas Seluruh Sektor Shanghai Tingkatkan Keyakinan PMA ke Tiongkok

2022-06-02 10:12:01  

Seiring dengan semakin terkontrolnya kasus COVID-19, Shanghai mulai memasuki masa pemulihan ekonomi dan sosial secara menyeluruh pada 1 Juni kemarin. Shanghai adalah pusat perdagangan serta pusat manufaktur dan moneter Tiongkok, sekaligus pelabuhan dengan lalu lintas kontainer terbesar di dunia. Pemulihan aktivitas seluruh sektor di Shanghai akan sangat memperbaiki rantai pasokan global. Sementara itu, pemulihan pasar konsumsi Tiongkok juga akan bermanfaat bagi pemulihan ekonomi seluruh dunia.


Pembukaan kembali kota Shanghai menyatakan bahwa kebijakan ‘nol-COVID secara dinamis’ yang dijalankan Tiongkok adalah tindakan esensial untuk melindungi rakyat dan memelihara perkembangan ekonomi dalam jangka panjang. Dengan kebijakan tersebut pemerintah berupaya mewujudkan efek maksimal dengan pengorbanan minimal dalam pegentasan pandemi, sehingga telah secara maksimal menjamin kesehatan rakyat serta ketertiban sosial dan ekonomi yang normal.


Bagi perushaan-perusahaan, lonjakan kasus COVID-19 hanyalah unsur gangguan jangka pendek, yang penting ialah harus memiliki visi jangka panjang. Menjamin kelancaran rantai pasokan, mengintensifkan dukungan dana...serangkaian kebijakan yang diluncurkan pemerintah kota Shanghai telah memberikan tenaga pendorong bagi pemulihan produksi di perusahaan-perusahaan modal asing, juga telah menambah keyakinannya untuk terus berkiprah di pasar Tiongkok.


Itulah sumber daya tarik pasar Tiongkok. Dengan skalanya yang raksasa, iklim bisnisnya yang terus dioptimalkan, serta daya inovasi dan daya melindungi diri dari risiko, pasar Tiongkok kini telah menjadi salah satu destinasi investasi yang paling difavoritkan.  

Lonjakan kasus COVID-19 dalam jangka pendek tidak akan mengubah tren membaiknya ekonomi Tiongkok dalam jangka panjang. Di era mana pun kita harus siap menghadapi aneka tantangan dan yakin pasti akan menemukan peluangnya. Adapun pasar Tiongkok, sudah pasti adalah pasar yang patut menarik minat para investor yang bervisi jauh.