Kemenhan Tiongkok: Jika Pelosi Berkunjung ke Taiwan, Pasukan Tiongkok Tidak Akan Berdiam Diri

2022-07-27 13:26:09  

Juru Bicara Kementerian Pertahanan Tiongkok Tan Kefei pada hari Selasa kemarin (27/7) menyatakan bahwa pihak Tiongkok menuntut pihak Amerika Serikat (AS) melaksanakan komitmennya untuk tidak mendukung ‘Taiwan Merdeka’ dengan aksi riil dan tidak mengutus Ketua DPR AS Nancy Pelosi berkunjung ke Taiwan. Jika pihak AS masih bersikeras, pasukan Tiongkok tidak akan berdiam diri dan pasti akan mengambil tindakan kuat untuk mengalahkan semua gangguan kekuatan luar dan rencana separatis ‘Taiwan Merdeka’, dengan tegas membela kedaulatan dan keutuhan wilayah Tiongkok.

Berkaitan dengan rencana kunjungan Ketua DPR AS Nancy Pelosi ke Taiwan, Tan Kefei menunjukkan bahwa pihak Tiongkok sebelumnya sudah berulang-kali menyatakan penentangan tegasnya. Sebagai tokoh nomor tiga di pemerintahan AS, jika Nancy Pelosi berkunjung ke Taiwan, hal tersebut akan secara serius melanggar prinsip satu Tiongkok dan Tiga Komunike Bersama Tiongkok-AS, secara serius merugikan kedaulatan dan keutuhan wilayah Tiongkok, dan secara serius merusak landasan politik hubungan Tiongkok-AS, hal ini pasti akan dengan serius merusak hubungan kedua negara dan tentara kedua negara, serta akan meningkatkan ketegangan situasi Selat Taiwan.