Kemlu Tiongkok: AS Harus Tanggung Semua Akibat dari Penghentian Konsultasi Perubahan Iklim Tiongkok-AS

2022-08-11 12:48:08  

Juru Bicara Kementerian Luar Negara Tiongkok Wang Wenbin di depan jumpa pers hari Rabu (10/8) kemarin menyatakan, terdampak oleh kunjungan Pelosi ke Taiwan, Tiongkok untuk sementara menghentikan konsultasi perubahan iklim bilateral antara Tiongkok-AS, dan semua akibat harus ditanggung oleh AS sendiri.

Dilaporkan bahwa Menteri Luar Negeri AS Blinken dan Utusan Khusus Presiden AS untuk Perubahan Iklim John Kerry masing-masing menyatakan bahwa keputusan Tiongkok untuk menghentikan sementara konsultasi perubahan iklim Tiongkok-AS bukanlah untuk menghukum AS namun sedang menghukum seluruh dunia.

Terkait hal tersebut, Wang Wenbin menyatakan bahwa tindakan Tiongkok terkait merupakan tanggapan layak Tiongkok terhadap kunjungan Pelosi ke Taiwan.