Tiongkok Senantiasa Perhatikan Keselamatan Rakyat Pakistan yang Tertimpa Bencana

2022-08-31 10:37:10  

Juru bicara Kementerian Luar Negeri Tiongkok Zhao Lijian di depan jumpa pers rutin hari Selasa (30/8) kemarin menyatakan bahwa sejak Pakistan dilanda bencana banjir, Tiongkok senantiasa memperhatikan keadaan rakyat di daerah bencana dan dapat merasakan kesulitan yang dihadapi oleh Pakistan dewasa ini. 


Zhao Lijian memperkenalkan, Angkatan Udara Tiongkok pada hari Selasa (30/8) kemarin telah mengirimkan pesawat kargo Y-20 untuk mengangkut barang bantuan kemanusiaan termasuk 3.000 buah tenda ke Pakistan. 

Zhao Lijian menekankan, sebagai mitra kerja sama strategis segala situasi dan sahabat yang paling tepercaya, Tiongkok dan Pakistan senantiasa saling membantu dan bersolidaritas untuk menanggulangi bencana alam dan tantangan besar lainnya.