Li Zhanshu Kunjungi Korsel

2022-09-19 14:25:24  

Atas undangan Ketua Majelis Nasional Korsel Kim Jin Pyo, Ketua Komite Tetap Kongres Rakyat Nasional(KRN) Tiongkok Li Zhanshu mengadakan kunjungan bersahabat resmi dari tanggal 15-17 September lalu, mengadakan pembicaraan dengan Presiden Korea Selatan(Korsel) Yoon Suk-yeol dan Ketua Majelis Nasional Korsel Kim Jin Pyo.

Dalam pembicaraan dengan Yoon Suk-yeol, Li Zhanshu terlebih dulu menyampaikan salam dan doa Presiden Xi Jinping. Li Zhanshu mengatakan, tahun ini bertepatan dengan peringatan 30 tahun penggalangan hubungan diplomatik Tiongkok-Korsel. Tiongkok selalu menempatkan hubungannya dengan Korsel di posisi yang penting. Tiongkok bersedia meningkatkan komunikasi dengan Korsel, menguasai situasi dan mengatasi gangguan, berfokus pada kerja sama dan memperkukuh persahabatan, bersama mendorong hubungan Tiongkok-Korsel berkembang dengan stabil dalam jangka panjang, serta menyejahterakan kedua negara dan rakyat kedua negara dengan lebih baik. Kerja sama ekonomi dan perdagangan adalah fokus penting dalam hubungan antara kedua negara. Kedua pihak harus lebih lanjut memperdalam kerja sama, meningkatkan sinergi strategis pembangunan, segera menyelesaikan perundingan tahap kedua persetujuan perdagangan bebas Tiongkok-Korsel, menjamin keamanan dan stabilitas rantai industri dan pasokan, serta bersama-sama memelihara sistem perdagangan bebas yang berlandas pada peraturan. Persahabatan antara rakyat kedua negara adalah dasar untuk mengembangkan hubungan antara kedua negara. Hendaknya meningkatkan pertukaran di bidang humaniora, media dan wadah pemikir, serta meningkatkan rasa saling pengertian dan persahabatan antara rakyat kedua negara. Menyelesaikan masalah sensitif dengan baik sangat penting bagi perkembangan hubungan Tiongkok-Korsel yang sehat dan stabil. Tiongkok bersedia meningkatkan komunikasi dan kerja sama dengan Korsel di isu regional dan internasional yang penting, bersama-sama memberikan kontribusi bagi perdamaian, stabilitas, perkembangan dan kemajuan kawasan bahkan seluruh dunia.

Yoon Suk-yeol menitipkan salam tulusnya untuk Presiden Xi Jinping. Ia mengatakan, menjelang peringatan 30 tahun penggalangan hubungan diplomatik Korsel-Tiongkok, dirinya dan Presiden Xi saling mengirimkan surat ucapan selamat, bersama menengok kembali proses perkembangan hubungan antara kedua negara, dan memastikan tekad tercapainya perkembangan lebih lanjut hubungan antara kedua negara dalam waktu 30 tahun mendatang. Sejak menjalin hubungan diplomatik, hubungan Korsel-Tiongkok telah mencapai perkembangan yang besar, dan mencapai hasil berlimpah di bidang ekonomi, perdagangan dan kebudayaan. Diharapkan, kedua pihak dapat meningkatkan dialog dan komunikasi tingkat tinggi, dan memperdalam persahabatan antara rakyat kedua negara terutama generasi muda, meningkatkan pertukaran kebudayaan dan olah raga, meningkatkan kerja sama urusan internasional dan regional, serta mendorong hubungan Korsel-Tiongkok mencapai perkembangan yang lebih besar dalam waktu 30 tahun mendatang. Kedua pihak juga bertukar pendapat mengenai isu-isu yang menjadi perhatian bersama termasuk situasi Semenanjung Korea.