Peng Liyuan Sampaikan Ucapan Selamat kepada Upacara Penganugerahan Penghargaan UNESCO untuk Pendidikan Anak Perempuan dan Wanita

2022-10-12 12:23:53  

Upacara Penganugerahan Penghargaan UNESCO untuk Pendidikan Anak Perempuan dan Wanita 2022 diadakan di Paris, Prancis pada hari Selasa kemarin (11/10). Ibu Negara Tiongkok merangkap Utusan Khusus UNESCO untuk Pendidikan Anak Perempuan dan Wanita, Peng Liyuan mengirimkan ucapan selamat kepada upacara tersebut.

Peng Liyuan menyampaikan ucapan selamat yang tulus atas penyelenggaraan upacara tersebut serta menyampaikan ucapan selamat kepada badan-badan dari Kamboja dan Tanzania yang memperoleh penghargaan tersebut.

Peng Liyuan menyatakan, pendidikan anak-anak perempuan dan wanita tidak hanya berkaitan dengan kemajuan wanita, tapi juga akan mendorong perkembangan berkelanjutan masyarakat manusia. KTT Transformasi Pendidikan PBB yang belum lama diselenggarakan secara khusus menekankan peran penting kesetaraan gender yang dimainkan oleh pendidikan, mengimbau pemberdayaan kaum perempuan melalui transformasi pendidikan. Tiongkok selalu mementingkan usaha pendidikan anak-anak perempuan dan wanita, kemampuan dan kontribusi kaum perempuan dalam pembangunan ekonomi dan sosial terus ditingkatkan.

Peng Liyuan menekankan, sebagai Utusan Khusus UNESCO untuk Pendidikan Anak Perempuan dan Wanita, dirinya bersedia bersama dengan semua orang mendorong pendidikan anak-anak perempuan dan wanita ke arah yang lebih adil, inklusif dan berkualitas tinggi, berkontribusi untuk mendorong pembangunan berkelanjutan global dan komunitas senasib sepenanggungan umat manusia.