Pemimpin-pemimpin berbagai negeri dan partai politik satu per satu mengirimkan ucapan selamat atas terpilihnya Xi Jinping sebagai Sekretaris Jenderal Komite Sentral PKT ke-20 pada hari Minggu kemarin (23/10).
Presiden Rusia Vladimir Putin menyatakan, saat Anda kembali terpilih sebagai Sekretaris Jenderal Komite Sentral PKT, terimalah ucapan selamat terhangat dari saya. Kesuksesan penyelenggaraan Kongres Nasional ke-20 PKT memperlihatkan persatuan tinggi PKT yang Anda pimpin. Keputusan yang diambil dalam kongres kali ini akan membantu Tiongkok dengan sukses mewujudkan target besar di bidang pembangunan ekonomi dan sosial, dan terus meningkatkan kedudukan internasional Tiongkok. Saya bersedia terus melakukan dialog yang konstruktif dan koordinasi yang erat dengan Anda, demi mendorong hubungan komprehensif mitra koordinasi strategis Rusia-Tiongkok terus berkembang maju.
Selain itu, Sekretaris Jenderal Partai Buruh Korea Utara Kim Jong-un, Sekretaris Jenderal Komite Sentral Partai Komunis Vietnam Nguyen Phu Trong, Sekretaris Jenderal Komite Sentral Partai Rakyat Revolusioner Laos
Thongloun Sisoulith, Sekretaris Jenderal Komite Sentral Partai Komunis Kuba merangkap Presiden Kuba Miguel Díaz-Canel Bermúdez, Ketua Kongres Nasional Afrika merangkap Presiden Afrika Selatan Matamela Cyril Ramaphosa, Ketua Partai Justisialis Argentina merangkap Presiden Argentina Alberto Fernandez, Presiden Republik Sutan Selatan Salva Kiir Mayardit, Presiden Belarus Alexander Grigoryevich Lukashenko, Presiden Kazakhstan Kassym-Jomart Tokayev, Presiden Kirgistan Sadyr Nurgozhoevich Japarov, Presiden Turkmenistan Serdar Berdimuhamedov, Perdana Menteri Pakistan Muhammad Shahbaz Sharif serta Perdana Menteri Hongaria Orbán Viktor juga mengirimkan kawat ucapan selamat kepada Xi Jinping atas terpilihnya sebagai Sekretaris Jenderal Komite Sentral ke-20 PKT.