Perkembangan Baru Tiongkok Sediakan Kesempatan Baru untuk Afrika

2022-11-05 10:41:51  

“Dalam keadaan baru, mengembangkan hubungan Tiongkok dan Tanzania dengan baik tidak hanya sesuai dengan kepentingan bersama kedua negara dalam jangka panjang, tapi juga mempunyai arti penting untuk mendorong pembentukan komunitas senasib sepenanggungan Tiongkok-Afrika pada zaman baru.” Demikian dikatakan Presiden Xi Jinping dalam pertemuan dengan Presiden Tanzania Samia Suluhu Hassan yang melakukan kunjungan kenegaraan di Tiongkok pada hari Kamis lalu (3/11). Pemimpin kedua negara mengumumkan akan meningkatkan hubungan Tiongkok dan Tanzania menjadi kemitraan kerja sama strategis dan komprehensif. Kedua belah pihak juga mencapai kesepahaman penting mengenai peningkatan kontak tingkat tinggi, serta memperluas kerja sama ekonomi dan perdagangan. Kedua pihak mengeluarkan pernyataan bersama dan menandatangani banyak dokumen kerja sama untuk mendorong kerja sama Tiongkok-Tanzania dan Tiongkok-Afrika pada zaman baru.

Presiden Hassan adalah pemimpin negara Afrika pertama yang berkunjung ke Tiongkok setelah Kongres Nasional ke-20 PKT, ini secara penuh mencerminkan hubungan erat Tiongkok dan Tanzania.

Dalam pertemuan kali ini, pemimpin kedua negara menyatakan saling mendukung dalam masalah-masalah yang berkaitan dengan kepentingan utama masing-masing pihak. Ini adalah penggambaran yang benar persahabatan tradisional dan kepercayaan politik Tiongkok dan Tanzania.

Presiden Hassan menyatakan bahwa pihak Tanzania memandang Tiongkok sebagai sahabat yang paling penting, bersedia menjadi mitra yang dapat dipercaya Tiongkok untuk selamanya.

Masa kini, perubahan yang belum pernah ada dalam seratus tahun yang lalu beserta wabah abad muncul silih berganti, dunia ini berada di periode baru bergejolak. Tiongkok merupakan negara berkembang yang terbesar di dunia, Afrika adalah benua dengan jumlah negara berkembang yang paling banyak. Kerja sama erat Tiongkok dan Afrika tidak hanya sesuai dengan kepentingan mendasar kedua pihak, juga mempunyai arti penting untuk memelihara keadilan dunia dan mendorong pembangunan berkelanjutan global.