KCJB Lakukan Uji Coba Dinamis

2022-11-16 20:16:57  


Proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) pada 16 November 2022 telah sukses melakukan uji coba dinamis di jalur antara Tegalluar dan tiang fabrikasi nomor 4, dan telah memperoleh beragam parameter yang memuaskan, ini menandakan uji coba dinamis KCJB sebagai proyek kerja sama Tiongkok dan Indonesia telah mencapai kesuksesan penuh.

Uji coba dinamis kali ini terutama melibatkan pengujian komprhensif terhadap landasan dan rel jalur serta komunikasi, sinyal dan cadu daya  traksi catenary. Kereta untuk uji coba menerapkan teknik pengujian terpadu yang matang dan sesuai dengan lingkungan lokal Indonesia. Kereta tersebut dibuat dengan standar Tiongkok, dengan kecepatan maksimum mencapai 385 kilometer. Dalam kondisi melaju cepat di jalur, kereta tersebut dapat menguji rel jalur, catenary, komunikasi dan sinyal sebanyak lebih dari 60 parameter. Kereta tersebut juga memiliki fitur-fitur yang canggih seperti deteksi presisi, peringatan real time serta penanganan data. Hasil uji coba menunjukkan berbagai indikator dan parameter yang sangat memuaskan, dan sepenuhnya memenuhi standar perancangan, dan dengan demikian akan meletakkan dasar yang kokoh bagi pengerjaan lebih lanjut dan pengoperasian KCJB pada masa mendatang.