Data Statistik Ekonomi 10 Bulan Pertama Tahun ini Tunjukkan Ekonomi Tiongkok Terus Pulih

2022-11-18 14:02:30  

Pada hari Rabu lalu (16/11), sejumlah lembaga turut mengeluarkan data statistik ekonomi Tiongkok selama 10 bulan pertama tahun ini, di mana sempat menunjukkan bahwa ekonomi Tiongkok terus mengalami pemulihan, dan ketangguhan perkembangannya sangat menonjol.

Biro Perpajakan Nasional Tiongkok mengeluarkan data terbaru, yaitu terhitung hingga tanggal 10 November lalu, dana pemotongan pajak dan pengembalian iuran secara akumulatif tercatat lebih dari 3,7 triliun Yuan RMB, berbagai kebijakan insentif pajak secara efektif mengurangi beban perusahaan, dan meningkatkan kedinamisan perkembangan perusahaan.

Data yang diumumkan Kementerian Irigasi Tiongkok menunjukkan mulai dari Januari hingga Oktober lalu, jumlah proyek irigasi yang baru di Tiongkok secara akumulatif mencapai 24 ribu, bertambah 5.200 lebih dibandingkan masa yang sama tahun lalu, di antaranya tercatat 45 proyek utama irigasi, dan telah mencatat rekor baru dalam sejarah.

Data yang diumumkan Komisi Pembangunan dan Reformasi Nasional Tiongkok menunjukkan, mulai bulan Januari hingga Oktober lalu, pihaknya sudah meratifikasi 97 proyek investasi aset tetap, dengan nilai investasi mencapai 1423,3 miliar Yuan RMB, terutama berfokus pada industri energi, transportasi dan irigasi.