Kontribusi Tiongkok kepada Eskpor Dunia Menempati Peringkat Pertama

2022-11-19 14:33:41  

Terpengaruh oleh diperlambannya ekonomi global dan melemahnya permintaan pasar Eropa dan AS sert faktor lain, impor-ekspor perdagangan luar negeri Tiongkok mengalami penurunan baru-baru ini. Namun, dasar industri perdagangan luar negeri Tiongkok tetap baik dan tangguh. Dalam waktu 10 bulan pertama tahun ini, volume total impor-ekspor, volume total ekspor, volume total impor masing-masing menciptakan rekor tertinggi masa sama dalam sejarahnya.

Perkembangan perdagangan luar negeri tak lepas dari tunjuangan perlayaran. Berbagai pelabuhan besar sepanjang pesisir Tiongkok sejak tahun ini aktif membuka jalur baru dan telah meningkatkan kemampuan pengangkutan, dan jalur perdagangan luar negeri yang semakin ketat menyediakan bantuan besar kepada pertumbuhan stabil perdagangan luar negeri.

Para ahli menyatakan, skala bulanan perdagangan luar negeri Tiongkok mengalami fluktuasi tertentu terpengaruh oleh berbagai faktor antara lain diperlambannya permintaan internasional dan merebaknya wabah, tapi itu fluktuasi jangka pendek tak akan mengubah tren perkembangan baik perdagangan luar negeri Tiongkok. Menurut pejabat Kementerian Perdagangan Tiongkok, dilihat dari data perdagangan luar negeri yang telah diumumkan, kontribusi Tiongkok kepada volume total ekspor seluruh dunia selalu menempati peringkat pertama.