Kesan Thongloun Sisoulith terhadap Xi Jinping

2022-11-30 15:58:18  

Atas undangan, Presiden Laos Thongloun Sisoulith mengadakan kunjungan kenegaraan ke Tiongkok dari tanggal 29 November hingga tanggal 1 Desember. Saat menerima wawancara dari CMG beberapa saat yang lalu, Thongloun teringat pada sebuah pengalaman interaktifnya yang menarik dengan Presiden Xi Jinping selama Ekspo Impor Internasional Tiongkok (CIIE) pertama tahun 2018.


Pada tanggal 5 November 2018, Thongloun berkunjung ke Shanghai untuk menghadiri CIIE pertama, saat itu dia beserta Presiden Xi Jinping dan sejumlah pemimpin dari negara lain mengunjungi berbagai ruang pameran. Saat berada di ruang pameran kereta cepat, Thongloun yang pada saat itu menjabat sebagai Perdana Menteri Laos mengajukan sebuah permintaan, dia mencoba mengemudikan kereta tersebut (simulasi mengemudi kereta cepat Fuxing), karena tak lama kemudian Jalur Kereta Tiongkok-Laos akan beroperasi. Presiden Xi Jinping mengajak Thongloun untuk mencoba simulasi mengemudi kereta cepat Fuxing  tersebut, merasakan sensasi visual dan pendengaran dari rel berkecepatan tinggi yang melaju dengan kecepatan 350 kilometer per jam tersebut. 

Thongloun sangat terkesan terhadap gelaran CIIE kali itu. Dia mengatakan bahwa meskipun paviliun pameran Laos tidak besar, tapi Presiden Xi Jinping juga telah berkunjung ke sana. Thongloun memperkenalkan pohon teh ribuan tahun Laos, dan Presien Xi Jinping memuji bahwa teh itu sangat bagus. Setelah itu, penjualan teh dari pohon kuno itu menjadi sangat laris, dan hal ini menunjukkan bahwa Xi Jinping selalu menjadi fokus perhatian masyarakat.

Thongloun mengatakan bahwa setiap kali dirinya bertemu dengan Presiden Xi Jinping, dia sangat terkesan dengan keramahan Xi Jinping. “Keramahan Xi Jinping tidak hanya terlihat saat pertukaran pendapat dan pertemuan, tetapi merupakan suatu keramahan tulus yang berasal dari dalam hatinya. Saat berbicara, dia memperlakukan orang dengan sopan dan ramah, terutama ketika memperlakukan kawan yang berpikiran sama, dia bersedia berbagi pengalaman dan teorinya.”

Thongloun mengatakan bahwa dirinya sering memperhatikan kegiatan Presiden Xi Jinping di dalam dan luar negeri. Xi Jinping memiliki prinsip, pendirian, dan keyakinan yang teguh. Melalui berbagai pertemuan, pertukaran dan kerja sama dengan Presiden Xi Jinping, Thongloun merasa bahwa Xi Jinping adalah seorang pemimpin yang memiliki keyakinan teguh, serta visi dan kemampuan yang luar biasa.