‘UU Pengurangan Inflasi’ AS akan Akibatkan Persaingan yang Tidak Adil

2022-12-05 10:03:22  


 


Ketua Komisi Uni Eropa (UE) Ursula von der Leyen dalam pidatonya di The College of Europe di Brugge hari Minggu kemarin (4/12) menyatakan bahwa ‘UU Pengurangan Inflasi’ Amerika Serikat (AS) menerima banyak pemeriksaan ekstra di Eropa dan kawasan lainnya di dunia, karena undang-undang ini tidak hanya akan mengakibatkan persaingan yang tidak adil dan penutupan pasar, namun juga akan mengakibatkan rantai pasokan global terfragmentasi. Dia menyatakan bahwa melakukan perang perdagangan dengan AS tidak sesuai dengan kepentingan Eropa, juga tidak sesuai dengan kepentingan AS.