Xi Jinping dan Nguyen Phu Trong Saling Kirim Surat Ucapan Selamat Tahun Baru Imlek

2022-01-25 15:35:34  

Menjelang hari raya tradisional Tiongkok dan Vietnam, yaitu Tahun Baru Imlek, Presiden Tiongkok Xi Jinping dan Sekretaris Jenderal Partai Komunis Vietnam Nguyen Phu Trong saling mengirimkan surat ucapan selamat tahun baru Imlek.

Dalam suratnya, Xi Jinping menyatakan bahwa Tiongkok dan Vietnam adalah tetangga sosialis yang terhubung oleh gunung dan sungai, merupakan komunitas senasib sepenanggungan yang mempunyai makna strategis. Saat ini, perubahan yang belum pernah ada selama ratusan tahun dan wabah abad ini saling bertumpang tindih, dunia memasuki masa reformasi bergejolak, kepentingan bersama Tiongkok dan Vietnam semakin luas. Dengan berfokus pada rakyat, Partai Tiongkok dan Vietnam terus memperdalam kerja sama bersahabat antara Tiongkok dan Vietnam, mengkoordinasikan pendorongan perkembangan masyarakat dan pencegahan wabah, mendorong keterbukaan reformasi dan inovasi industri kedua negara terus mencapai hasil baru, serta mempertunjukkan keunggulan dan daya hidup sistem sosialisme.

Xi Jinping menunjukkan, memandang tahun 2022, dirinya bersedia memelihara komunikasi erat dengan Sekjen Nguyen Phu Trong, terus memimpin hubungan kedua negara berkembang dengan baik, berharap kedua pihak menjunjung semangat “empat baik” yaitu tetangga yang baik, teman yang baik, kawan yang baik dan mitra yang baik, memperkukuh persahabatan tradisional, meningkatkan saling kepercayaan politik, memperdalam kerja sama pragmatis, mengelola perselisihan dengan baik, bergandengan tangan mengatasi tantangan, mendorong hubungan Tiongkok dan Vietnam mencapai hasil baru, mendorong kerja sama regional melangkah ke tingkat yang baru, serta membangun komunitas senasib sepenanggungan umat manusia.

Nguyen Phu Trong dalam suratnya menilai peristiwa penting bersejarah yang dipimpin oleh Presiden Tiongkok Xi Jinping pada tahun lalu, seperti kegiatan perayaan genap 100 tahun berdirinya Partai Komunis Tiongkok, Sidang Pleno ke-6 Komite Sentral ke-19 Partai Komunis Tiongkok (PKT), dan pendorongan pelaksanaan Repelita ke-14. Dalam latar belakang perubahan besar yang terjadi dalam pola internasional dan regional, industri pembangunan sosialisme kedua negara memasuki tahap perkembangan baru, dirinya bersedia bersama dengan Presiden Xi, terus memperhatikan serta membimbing berbagai tingkat, berbagai badan dan berbagai daerah kedua pihak untuk melaksanakan kesepahaman bersama tingkat tinggi, meningkatkan saling percaya politik, mengintensifkan kerja sama pragmatis di berbagai bidang, terutama kerja sama pengentasan wabah dan investasi perdagangan, meningkatkan pertukaran masyarakat, serta memberikan daya penggerak baru demi mendorong persahabatan rukun Vietnam dan Tiongkok, serta hubungan kemitraan kerja sama strategis komprehensif melangkah ke tingkat yang lebih tinggi.

Xi Jinping dan Nguyen Phu Trong bersama-sama mendoakan kemakmuran kedua negara dan kesejahteraan rakyat kedua negara.

常思聪