Xi Jinping Adakan Pembicaraan dengan Vladimir Putin

2022-02-04 20:16:20  

Pada sore tadi(4/2), Presiden Tiongkok Xi Jinping mengadakan pembicaraan dengan Presiden Rusia Vladimir Putin di Hotel Tamu Negara Diaoyutai, Beijing. Dalam kesempatan itu, kedua pemimpin negara mengadakan pertukaran pandangan secara mendalam dan sepenuhnya tentang hubungan Tiongkok-Rusia serta serangkaian masalah penting mengenai keamanan dan stabilitas strategis internasional.

Xi Jinping menunjukkan, pada tahun 2014, dirinya menghadiri upacara pembukaan Olimpiade Musim Dingin Sochi di Rusia atas undangan Presiden Vladimir Putin.Waktu itu, kedua pihakberjanji akan bertemu lagi di Beijing pada 8 tahun kemudian. Dirinyayakin"Pertemuan Tahun Baru Imlek"pada hari ini pasti akan menginjeksikan lebih banyak daya hidup ke dalamhubungan Tiongkok-Rusia.

Xi Jinping menekankan bahwa saat ini, pandemi Covid-19 masih merebak di seluruh dunia, dunia telah memasuki periode baru yang bergolak dan berubah-ubah, dan masyarakat manusia menghadapi banyak tantangan dan krisis. Tiongkok dan Rusia berpegang pada aspirasi awal dan selalu memelihara hubungan bilateral yang terus maju dengan mantap. Kedua pihak dengan tegas saling mendukung dalam menjaga kepentingan inti masing-masing. Saling percayadi bidang politik dan strategisemakin dierkokoh, dan volume perdagangan bilateral mencapai rekor tertinggi baru. Kedua pihak secara aktif berpartisipasi dalam reformasi dan pembangunan sistem tata kelola global, bersama-sama mempraktikkan multilateralisme sejati, dan menjaga semangat demokrasi yang sesungguhnya, serta memainkan peran penting dalam mempersatukan komunitas internasional untuk mengatasi kesulitan dan menjaga keadilan internasional. Dirinya bersedia bersama dengan Presiden Putin untuk merancangkan cetak biru danmenuju arah perkembangan hubungan Tiongkok-Rusia di bawah kondisi sejarah baru, dan mendorong saling percaya tingkat tinggi antara Tiongkok dan Rusia menjadi hasil kerja sama di berbagai bidang dandengan sungguh-sungguhmenyejahterakan rakyat kedua negara.

Xi Jinping menekankan, dalam menghadapi situasi internasional yang sangat kompleks dan berubah drastis, Tiongkok dan Rusia berkomitmen untuk memperdalam kerja sama strategis dan dengan bahu-membahu menjaga keadilan internasional. Inilah pilihan strategis yang menjangkau jauh di Tiongkok, Rusia dan dunia, dan tidak akan tergoyahkan di masa lalu, sekarang maupun masa depan. Kedua pihak harus terus memelihara pertukaran tingkat tinggi yang erat, selalu mematuhi konsensus "Empat Saling Dkung dengan teguh", sangat mendukung untuk menjaga kedaulatan, keamanan dan kepentingan pembangunan masing-masing, secara efektif menanggapi intervensi eksternal dan ancaman keamanan regional, sementara memelihara stabilitas strategis internasional.

Xi Jinping menekankan bahwa Tiongkok bersedia bekerja sama dengan Rusia untuk memainkan keunggulan politik hubungan kedua negara, dan mendorong lebih banyak kerja sama pragamatis yang menyeluruh antara kedua negara mencapai lebih banyak hasil. Memperdalam kerjasama pembangunan bersama "Sabuk dan Jalan" dan Uni Ekonomi Eurasia. Dirinya bersedia bersama dengan Putin mengumumkan peresmian Tahun Pertukaran Olahraga Tiongkok-Rusia untuk melaksanakan berbagai kegiatan dan memperdalam saling pengertian dan persahabatan tradisional antara rakyat kedua negara.

Sementara itu, Putin mengatakan, ia sangat senang diundang ke Tiongkok untuk menghadiri upacara pembukaan Olimpiade Musim Dingin Beijing. Saling kunjungan selama Olimpiade telah menjadi manifestasi dan tradisi baik dari hubungan erat antara pemimpin negara Rusia dan Tiongkok. Ia  percaya bahwa setelah persiapan yang baik, rakyat Tiongkok akan mempersembahkan acara Olimpiade Musim Dingin level tinggi kepada dunia.Ia menantikan penampilan luar biasa atlet Rusia dan Tiongkok dalam Olimpiade Musim Dingin. Pihak Rusia dengan tulus mengucapkan selamat kepada Partai Komunis Tiongkok yanmemimpin rakyat Tiongkok  mencapai prestasi pembangunan yang luar biasa, dan menganggap Tiongkok sebagai mitra strategis terpenting Rusia dan teman yang bercita-cita sama.Hubungan Rusia-Tiongkok adalah teladan hubungan internasional di abad ke-21. Seusai pembicaraan, Xi Jinping mengadakan jamuanuntuk Putin. Selama pertemuan tersebut, kedua pemimpin negara bertukar pendapatsecara mendalam tentang situasi internasional dan regional  dan isu-isu lain yang menjadi perhatian bersama.

Xi Jinping dan Putin akan bersama-sama menghadiri upacara pembukaan Olimpiade Musim Dingin Beijing, dan berharap agar para atlet  kedua negara meraih prestasi baikdalam Olimpiade Musim Dingin Beijing..

Setelah acara tersebut, kedua pihak mengeluarkan "Pernyataan Bersama RRT dan Federasi Rusia tentang Hubungan Internasional dan Pembangunan Berkelanjutan Global di Era Baru".

陈曦