KRN Keluarkan Pernyataan Tentang Resolusi DPR AS Soal Peristiwa Airship Nirawak

2023-02-21 16:00:28  

Komisi Urusan Luar Negeri Kongres Rakyat Nasional (KRN) Tiongkok pada hari Senin kemarin (20/2) mengeluarkan pernyataan tentang Resolusi Terkait Peristiwa Airship Nirawak yang diluluskan oleh Senat AS. Berikut adalah pernyataan lengkapnya.

Baru-baru ini, DPR AS meluluskan Resolusi Terkait Peristiwa Airship Nirawak, dengan sewenang-wenang menggembar-gemborkan ‘ancaman Tiongkok, serta berniat jahat mencoreng Tiongkok. Hal ini adalah tindakan salah yang kembali dilakukan AS untuk memutarbalikkan kenyataan, menyesatkan kebenaran, dan mencoba menindas Tiongkok setelah sebelumnya DPR AS meluluskan resolusi serupa.

Tiongkok sebagai negara besar yang bertanggung jawab selalu menaati hukum internasional, serta menghormati kedaulatan dan keutuhan wilayah berbagai negara. Mengenai peristiwa airship sipil nirawak Tiongkok yang memasuki wilayah udara AS, hal itu sepenuhnya adalah kejadian di luar dugaan yang disebabkan oleh keadaan kahar. Tiongkok telah berkali-kali memberitahukannya pada AS secara tepat waktu dan menjelaskan keadaan terkait kepada komunitas internasional, serta meminta AS untuk menangani hal tersebut dengan cara yang tenang, profesional dan berkepala dingin. AS mengabaikan pendirian serius yang dijelaskan oleh Tiongkok, menyalahgunakan kekuatan militernya dengan sewenang-wenang dan bereaksi berlebihan, hal tersebut telah dengan serius melanggar semangat hukum internasional dan kelaziman internasional. Tindakan Kongres AS yang sengaja menghasut konfrontasi, memperparah keadaan, serta mempolitisasi, memperumit dan memperparah peristiwa yang terjadi di luar dugaan tersebut adalah hegemonisme yang tipikal. Siapakah negara mata-mata yang terbesar, AS mengetahuinya dengan jelas, publik pun memiliki pendapat umumnya sendiri.

Tiongkok mendesak Kongres AS untuk menghormati kenyataan, menghormati prinsip hukum internasional dan patokan dasar hubungan internasional, AS harus segera berhenti mencoreng Tiongkok untuk menghindari perusakan lebih lanjut terhadap hubungan Tiongkok-AS.