Tiongkok akan Bangun 1.000 Komunitas Percontohan Ramah Lansia

2023-02-22 11:32:41  

 Komisi Kesehatan Nasional dan Komisi Dewan Negara untuk Urusan Lansia baru-baru ini mengeluarkan surat pemberitahuan tentang pekerjaan pembangunan komunitas percontohan ramah lanjut usia nasional. Total akan dibangun 1.000 komunitas percontohan ramah lansia.

Surat pemberitahuan itu menuntut pemerintah berbagai daerah untuk fokus pada enam bidang perbaikan lingkungan permukiman yang dihuni kaum lansia, memperbaiki sarana fasilitas mobilitas lansia, serta mensponsori aktivitas hiburan untuk memperkaya kehidupan spiritual kaum lanjut usia. Pemerintah pusat mendukung berbagai daerah untuk memperbaiki layanan perawatan lansia dengan cara membangun, merenovasi atau menyediakan rumah sewaan kepada para lansia. Selain itu, surat pemberitahuan itu juga menegaskan pembangunan jalan bebas hambatan, serta revitalisasi terhadap perumahan lansia, termasuk perbaikan lantai, fasilitas mandi, toilet dan sebagainya, guna mengurangi risiko terhadap lansia. Sementara itu, surat pemberitahuan tersebut juga meminta pusat kesehatan masyarakat untuk membangun pusat rehabilitasi medis yang memberikan beragam layanan perawatan bagi kaum lansia. Surat pemberitahuan tersebut mendukung komunitas permukiman lansia untuk mendirikan pos edukasi atau universitas lansia secara mandiri untuk mengimplementasikan ide ‘memfasilitasi lansia dengan berbasis kecerdasan’. Selama pelaksanaan Repelita ke-14, di seluruh Tiongkok akan dibangun 5.000 komunitas percontohan ramah lansia. Sampai akhir tahun 2035, semua komunitas di kota dan desa di Tiongkok secara umum akan memenuhi standar komunitas ramah lansia.