Jerman: Tidak Kirim lagi Senjata ke Ukraina

2023-04-02 13:58:23  

Menteri Pertahanan Jerman Boris Pistorius kemarin (1/4) menyatakan, setelah mengirim senjata dalam jumlah besar ke Ukraian, sekarang kekosongan senjata Jerman semakain besar. Dinyatakannya bahwa selain pengiriman senjata yang telah dikomitmen, Jerman tidak akan mengirim senjata lebih lanjut ke Ukraina.

Dalam wawancara oleh Sunday world news Jerman kemarin, Menhan Jerman mengatakan, inventaris senjata Jerman telah terbatas, dirinya sebagai menhan Jerman tidak bisa memberikan semua senjata ke oang lain. Pistorius menambahkan, kekosongan senjata Jerman mungkin memakan waktu beberapa tahun untuk diisi kembali, bahkan setelah 2030.