Ekspo Barang Konsumsi Internasional Tiongkok atau Ekspo Hainan yang berlangsung selama 6 hari telah ditutup dengan sukses di kota Haikou, Provinsi Hainan, Tiongkok Selatan. Sejumlah 3.382 merek produk dari 65 negara dan daerah tampil di ekspo, jumlah
pengunjung melebihi 320 ribu orang.
Di antaranya, 10 anggota RCEP antara lain Indonesia, Malaysia, Thailand, Jepang, Korsel, Australia, Vietnam, Laos, Singapura dan Selandia Baru ikut serta dalam ekspo, luas pameran tercatat 4.400 meter persegi, jumlah produk mencapai 360 merek, jumlah peserta ekspo mencapai 128 perusahaan.
Ekspo Hainan telah menjadi platform penting bagi anggota-anggota RCEP untuk membagikan peluang keterbukaan Tiongkok serta mengadakan kerja sama ekonomi dan perdagangan internasional.
Sejumlah 4 perusahaan dan 11 merek produk dari Indonesia berpartisipasi dalam ekspo kali ini, luas stannya mencapai 200 meter persegi, produk-produknya termasuk kopi dan sarang burung walet, ‘merek nasional’ Indonesia Kopi Kapal Api untuk pertama kalinya tampil secara independen di ekspo kali ini.
Sejumlah 7 perusahaan dan 13 merek produk dari Malaysia mengikuti ekspo kali ini, luas stannya mencapai 262 meter persegi, terutama menampilkan kopi dan sarang burung walet.
Singapura menampilkan produk kesehatan internasional, sarang burung walet , arloji dan produk perhiasan di ekspo, luas stannya mencapai lebih dari 200 meter persegi.