Nilai Ekspor Korsel Turun 14,2%

2023-05-01 10:21:18  

Menurut data terbaru yang diumumkan Kementerian Perdagangan, Industri dan Energi Korea Selatan (Korsel), nilai ekspor Korsel pada April lalu tercatat US$ 49,62 miliar  atau menurun 14,2% dari pada masa sama tahun lalu, nilai ekspor secara bulanan telah menurun berturut-turut 7 bulan sejak Oktober 2022 lalu. Selain itu, nilai impor Korsel pada April lalu tercatat US$ 52,23 miliar atau menurun 13,3% dari pada masa sama tahun lalu, dengan defisit perdagangannya tercatat US$ 2,62 miliar, defisitnya telah berlangsung 14 bulan berturut-turut, dan ini merupakan masa paling panjang sejak bulan Mei 1997.