Ketua Dewan Perwakilan AS Tuntut Penyelidikan Pemakzulan terhadap Joe Biden

2023-09-13 14:36:40  

Ketua Dewan Perwakilan AS, anggota Partai Republik Kevin Owen McCarthy, dalam jumpa pers hari Selasa kemarin (12/9) mengatakan, dia telah menuntut komite terkait Dewan Perwakilan untuk secara resmi melakukan penyelidikan pemakzulan terhadap Presiden Joe Biden.

McCarthy mengatakan, dalam investigasi terhadap bisnis luar negeri Hunter Biden, anak Joe Biden, anggota Dewan Perwakilan dari Partai Republik menemukan bahwa perilaku Presiden Joe Biden dicurigai terlibat dalam penyalahgunaan kekuasaan, penghambatan peradilan dan korupsi, maka Dewan Perwakilan akan lebih lanjut melakukan penyelidikan pemakzulan.

MaCathy melalui jubirnya menyatakan, Dewan Perwakilan tidak akan mengadakan pemungutan suara dalam penyelidikan pemakzulan.

Jubir Gedung Putih Ian Sams, dalam media sosialnya pada hari yang sama menyangkal adanya tuduhan terkait terhadap Joe Biden, dan mengkritik tindakan penyelidikan pemakzulan anggota Partai Republik tersebut sebagai “politik ekstrem yang terburuk”. Sams menyatakan pula, hasil investigasi yang dilakukan oleh anggota Dewan Perwakilan dari Partai Republik selama 9 bulan menunjukkan, tidak ada bukti apapun yang berkaitan dengan perilaku pelanggaran Joe Biden.

Penyelidikan pemakzulan adalah proses sebelum menurunkan presiden. Menurut proses terkait, setelah Dewan Perwakilan menyelesaikan penyelidikan pemakzulan, jika dipastikan bahwa presiden mempunyai perilaku pelanggaran, maka akan terbentuk sebuah pasal pemakzulan dan gugatan yang diajukan kepada presiden. Menurut hukum, pasal pemakzulan harus terlebih dahulu mendapat kesepakatan dari mayoritas anggota Dewan Perwakilan, kemudian harus mendapat dukungan lebih dari dua pertiga jumlah total senator.