Perwakilan Tiongkok Tekankan Pentingnya Embargo Senjata Terhadap KKB di Haiti

2023-10-03 10:25:31  

Dewan Keamanan PBB meluluskan resolusi pengiriman Misi Pendukung Keamanan ke Haiti (United Nations Support Mission in Haiti) pada hari Senin kemarin(2/10). Setelah itu, Wakil Tetap Tiongkok untuk PBB Zhang Jun dalam penjelasannya menekankan pentingnya untuk melakukan embargo senjata terhadap kelompok kriminal bersenjata (KKB) di Haiti.

Zhang Jun mengatakan, atas tuntutan keras dan dukungan mayoritas anggota Dewan Keamanan, pada akhirnya, negara penyelenggara menerima masukan Tiongkok, dalam resolusi tersebut dengan jelas menuntut semua negara mengambil segala tindakan untuk memutuskan jalur penyuplaian senjata kepada KKB di Haiti dari sumbernya. Hal ini merupakan keputusan yang sangat penting. Jika Dewan Keamanan PBB lebih awal mengambil tindakan seperti ini, jadi situasi keamanan Haiti mungkin tidak akan memburuk sampai keadaan dewasa ini. Dari saat ini, semua negara berwajib mengambil aksi nyata menurut resolusi Dewan Keamanan, memberikan kontribusi demi mencegah kekerasan mafia dan menjaga keamanan rakyat Haiti.

Zhang Jun mengatakan pula, Tiongkok bertolak dari prinsip menghormati kedaulatan negara dan tidak mengintervensi urusan internnya  selalu bersikap hati-hati dan bertanggung jawab terhadap Piagam PBB terkait pengesahan penggunaan kekuatan militer. Akan tetapi, berhubungan dengan situasi keamanan Haiti saat ini, serta kekhawatiran dan imbauan negara-negara di kawasan Karibia, berdasarkan rasa percaya kepada negara bersahabat, Tiongkok telah mengambil pendirian konstruktif bagi pengesahan resolusi tersebut. Dia menekankan, pelaksanaan resolusi harus sesuai dengan hukum internasional dan patokan dasar hubungan internasional, tidak melanggar kedaulatan negara lain dan tidak mencampuri urusan intern negara lain.

Zhang Jun menambahkan, Haiti kini menghadapi beragam krisis, masalah keamanan hanya salah satu unsur dalam berbagai krisis di Haiti, perlu diambil tindakan komprehensif dan diselesaikan secara menyeluruh. Tiongkok menantikan bersama masyarakat internasional membantu dan mendukung rakyat Haiti menemukan jalur tepat untuk menyelesaikan krisis.