Pejabat PBB Imbau Gencatan Senjata antara Hamas dan Israel

2023-12-04 10:51:59  

Pada tanggal 3 Desember waktu setempat, Komisaris Tinggi PBB untuk Pengungsi, Filippo Grandi menyatakan, berakhirnya perjanjian gencatan senjata sementara antara Israel dan Hamas memiliki dampak “destruktif”. Kini hal yang paling darurat adalah kembali ke situasi gencatan senjata, dengan demikian seluruh proses yang lebih positif baru dapat dimulai kembali, termasuk memberikan bantuan kemanusiaan kepada Jalur Gaza, dan membantu warga Palestina yang sedang terancam bahaya.

Filippo Grandi juga menyatakan, berbagai pihak harus kembali ke proses perdamaian. Segala yang terjadi selama ini membuktikan, pengabaian terhadap proses perdamaian Palestina-Israel selama ini adalah sebuah “kesalahan besar”.