Sejumlah Lembaga Naikkan Proyeksi Pertumbuhan Ekonomi Tiongkok

2023-12-22 14:42:03  

Baru-baru ini, sejumlah lembaga menaikkan proyeksi pertumbuhan ekonomi Tiongkok tahun ini, optimis terhadap pertumbuhan ekonomi Tiongkok tahun depan. Juru bicara Kementerian Luar Negeri Tiongkok Wang Wenbin, hari Kamis kemarin (21/12) ketika menanggapi hal tersebut menyatakan bahwa Tiongkok akan terus memperluas keterbukaan level tinggi terhadap dunia luar, dan berbagi dividen pembangunan Tiongkok.

Di depan jumpa pers hari Kamis kemarin, wartawan menanyakan komentar Tiongkok terhadap pernyataan Utusan Utama Residen Senior Badan Moneter Internasional (IMF) di Tiongkok, Steven Barnett baru-baru ini dalam wawancaranya bahwa Tiongkok akan menyumbangkan sekitar sepertiga energi kinetiknya kepada pertumbuhan ekonomi global tahun ini, dan memperkirakan, ekonomi Tiongkok akan memelihara pertumbuhan yang baik pada tahun 2024.

Menanggpai hal tersebut, Wang Wenbin menyatakan, baru-baru ini, sejumlah lembaga internasional termasuk IMF dan Organisasi Kerja Sama dan Pembangunan Ekonomi (OECD) berturut-turut menaikkan proyeksi pertumbuhan ekonomi Tiongkok, dan optimis terhadap kecenderungan pertumbuhan ekonomi Tiongkok. Para pihak secara umum berpendapat, Tiongkok adalah mesin terbesar pertumbuhan ekonomi global. Wang Wenbin mengatakan, Tiongkok memiliki pasar yang berskala super besar dan paling potensial di dunia. Kebijakan makro   pemerintah Tiongkok dengan kuat mendorong pemulihan ekonomi, dan memiliki ruang yang luas untuk meningkatkan upaya penerapan kebijakan moneter dan fiskal. Tiongkok memperdalam reformasi dan keterbukaan secara menyeluruh, serta menginjeksikan kekuatan yang besar bagi pertumbuhan ekonomi yang sehat dan berkelanjutan. Revolusi iptek dan reformasi industri putaran baru di dunia juga telah memberikan peluang yang besar bagi pertumbuhan ekonomi Tiongkok.