Kemenlu Tiongkok Desak Berbagai Pihak Terkait Semenanjung Korea Berkepala Dingin

2024-01-06 10:10:19  

Juru bicara Kementerian Luar Negeri Tiongkok Wang Wenbin hari Jumat kemarin (5/1) di depan jumpa pers menanggapi pernyataan Korea Selatan (Korsel) yang mengklaim Korea Utara (Korut) telah menembakkan peluru artileri ke perairan lepas pantai sebelah barat Semenanjung Korea. Wang Wenbin menekankan bahwa dalam situasi dewasa ini, Tiongkok berharap berbagai pihak berkepala dingin dan menahan diri, tidak mengambil aksi yang meningkatkan ketegangan.

Dikabarkan media Korsel, pihak Korut hari Jumat kemarin (5/1) menembakkan sekitar 200 peluru artileri ke perairan lepas pantai sebelah barat, tiada personil Korsel yang terpengaruh dalam insiden tersebut. Korsel menyatakan akan mengambil aksi setimpal untuk menghadapinya.

Wang Wenbin mengatakan bahwa Tiongkok dengan cermat mengikuti perkembangan situasi di Semenanjung Korea.

“Beberapa waktu belakangan ini konfrontasi antara pihak terkait semakin meningkat, situasi Semenanjung Korea terus menegang. Tiongkok selalu menganjurkan pemeliharaan perdamaian dan ketenteraman Semenanjung Korea, dan menyelesaikan masalah Semenanjung Korea melalui dialog dan konsultasi. Dalam situasi dewasa ini, kami berharap berbagai pihak terkait berkepala dingin dan menahan diri, tidak mengambil aksi yang meningkatkan ketegangan, agar mencegah eskalasi lebih lanjut situasi dan menciptakan kondisi yang kondusif bagi penghidupan kembali dialog yang bermakna,”tutur Wang Wenbin.