Kerja Sama antar Tiongkok dan Negara Berkembang Tak Memihak atau Melawan Siapa Pun

2024-01-12 10:18:13  


Juru bicara Kementerian Luar Negeri Tiongkok Mao Ning, dalam jumpa pers hari Kamis kemarin (11/1) menyatakan, solidaritas dan kerja sama antara Tiongkok dan negara-negara berkembang tidak memihak atau melawan siapa pun, melainkan bersama-sama memelihara perdamaian dunia, mendorong pembangunan global dan menjaga tata tertib internasional.

Kantor berita Bloomberg News baru-baru ini melaporkan, pada tahun lalu, Tiongkok meningkatkan hubungannya dengan 17 negara dan kawasan, di antaranya mayoritas adalah negara berkembang. Laporan tersebut juga menyebut, Tiongkok berupaya menyatukan “Global South”, sedangkan kebijakan luar negeri Amerika mengandalkan koalisi yang terdiri dari negara-negara kaya, namun Tiongkok justru mendekati negara-negara berkembang yang jumlah populasinya terbanyak di dunia.

Menanggapi hal tersebut, Mao Ning menunjukkan, saat mengembangkan hubungan dengan luar negeri, Tiongkok memperlakukan semua negara dengan sama derajat dan penuh hormat. Tiongkok berpendapat, tiap negara memiliki posisinya sendiri dalam sistem internasional, tiap negara dapat memainkan peranan yang selayaknya, nasib dunia harus dipegang bersama oleh negara-negara, dan masa depan dunia harus diciptakan bersama oleh negara-negara.

Mao Ning menyatakan, sebagai negara berkembang, Tiongkok adalah salah satu anggota dari “Global South”, selalu senasib sepenanggungan dengan negara-negara berkembang yang luas, Tiongkok dengan teguh menjaga kepentingan bersama negara-negara berkembang.

“Kami akan terus mengintegrasikan pembangunan Tiongkok dengan pembangunan dunia, mengintegrasikan kepentingan rakyat Tiongkok dengan rakyat di seluruh dunia, bergandengan tangan bersama negara-negara lainnya mendorong dunia berkembang menuju masa depan yang lebih indah dan cerah,” tutur Mao Ning.