Xi Jinping Berikan Instruksi Penting Seputar Penganugerahan Perdana Gelar Insinyur Nasional

2024-01-19 19:46:23  


Presiden Tiongkok Xi Jinping baru-baru ini memberikan instruksi penting pada saat  pertama kalinya memberikan  penghormatan dan menganugerahkan Gelar Insinyur Nasional, di mana Beliau mengucapkan selamat hangat kepada personil dan grup yang memperoleh penghormatan “Insinyur Brilian Nasional” dan “Tim Insinyur Brilian Nasional”.

Xi Jinping menunjukkan bahwa kalangan insinyur adalah kekuatan penting untuk mendorong kemajuan teknologi rekayasa yang menyejahterakan umat manusia dan menciptakan masa depan, selalu dianggap sebagai bagian penting dari kekuatan tenaga ahli strategis nasional. Personil dan grup yang memperoleh penghormatan tersebut adalah wakil unggul dari sejumlah besar teknisi Tiongkok, dan juga adalah teladan dari seluruh insinyur.

Xi Jinping berharap kalangan insinyur dan teknisi di Tiongkok memperkukuh ide yang melayani negara dengan iptek dan menyejahterakan rakyat, berani menerobos teknologi krusial, membangun proyek unik, mendorong pengembangan produktivitas kualitas baru, mempercepat terwujudnya independen dan mandiri iptek tinggi, melayani pembangunan berkualitas tinggi, dan memberi sumbangan lebih besar bagi pendorongan pembangunan negara kuat dan usaha mulia peremajaan bangsa melalui modernisasi ala Tiongkok.

Untuk memuji panutan unggul di bidang teknologi rekayasa, Komite Sentral PKT dan Dewan Negara Tiongkok memutuskan, untuk pertama kalinya  mengadakan penaugerahan Gelar Insinyur Nasional, sebanyak 81 orang memperoleh gelar “Insinyur Brilian Nasional” dan 50 grup memperoleh gelar “Tim Insinyur Brilian Nasional”.