Xi Jinping dan Presiden Sementara Gabon Saling Ucapkan Selamat Atas Peringatan HUT Ke-50 Hubungan Tiongkok-Gabon

2024-04-20 11:57:24  


Presiden Tiongkok Xi Jinping Sabtu hari ini (20/4) bersama Presiden Sementara Gabon Nguema saling mengirim ucapan selamat atas peringatan HUT Ke-50 hubungan diplomatik kedua negara.

Xi Jinping menunjukkan bahwa Tiongkok dan Gabon mempunyai persahabatan tradisional, persahabatan kedua negara bersejarah lama dan terus berkembang. Dalam waktu setengah abad yang lalu, biarpun bagaimana berubahnya situasi internasional, Tiongkok dan Gabon selalu memperlakukan satu sama lain secara setara dan saling mendukung, sehingga hubungan bilateral terus ditingkatkan, dan dengan sungguh-sungguh menyejahterakan rakyat kedua negara. Xi Jinping menyatakan sangat mementingkan hubungan Tiongkok-Gabon, dan bersedia bersama dengan Presiden Nguema, menjadikan peringatan HUT ke-50 hubungan diplomatik kedua negara sebagai titik tolak baru, meneruskan persahabatan tradisional Tiongkok-Gabon, memperdalam kerja sama pragmatis bilateral, memperpadat isi Kemitraan Kerja Sama Komprehensif kedua negara, bergandengan tangan untuk membentuk komunitas senasib sepenanggungan Tiongkok-Afrika yang berlevel tinggi.

Nguema menyatakan, selama 50 tahun lalu sejak penjalinan hubungan diplomatik, Gabon dan Tiongkok saling percaya dan memperlakukan satu sama lain secara tulus, hubungan bilateral berkembang dengan mantap, kerja sama saling menguntungkan di berbagai bidang ekonomi, sosial dan militer telah mencapai hasil bernas. Gabon dengan teguh berpegang pada prinsip Satu Tiongkok, dan memandang Taiwan sebagai sebagian yang tak terpisahkan dari wilayah Tiongkok. Gabon bersedia bersama dengan pihak Tiongkok untuk mendorong Kemitraan Kerja Sama Strategis Komprehensif Gabon-Tiongkok terus diperkukuh dan menyejahterakan rakyat kedua negara.