Wang Yi Adakan Pembicaraan dengan Kepala Kelompok Penasihat Khusus Presiden Brasil Celso Amorim

2024-05-24 15:28:31  


Anggota Politbiro Komite Sentral Partai Komunis Tiongkok (PKT) selaku Direktur Kantor Komisi Urusan Luar Negeri Komite Sentral PKT Wang Yi mengadakan pembicaraan dengan kepala kelompok penasihat khusus Presiden Brasil Celso Amorim, di Beijing pada hari Kamis kemarin (23/5).

Wang Yi mengatakan bahwa tahun ini menandai peringatan 50 tahun perjalinan hubungan diplomatik Tiongkok-Brasil, Tiongkok bersedia mempererat pertukaran tingkat tinggi dengan pihak Brasil, memperkuat koordinasi strategis, serta meningkatkan status hubungan kedua negara.

Tiongkok akan sepenuhnya mendukung tugas Brasil sebagai ketua bergilir G20 tahun ini, dan bersedia memperkuat kerja sama dengan Brasil guna mendorong perkembangan yang lebih besar dalam hubungan Tiongkok-Amerika Latin.

Amorim mengatakan bahwa hubungan Brasil-Tiongkok memiliki makna strategis. Brasil bersedia terus memperkaya konotasi hubungan antara Brasil-Tiongkok, serta mempererat koordinasi dan kerja sama di berbagai platform multilateral.

Kedua pihak juga bersama-sama merilis “Konsensus Tiongkok dan Brasil mengenai Solusi Politik Krisis Ukraina”.