Pada dini hari tanggal 10 Juni waktu setempat, seiring dengan dikemukakanya hasil pemungutan suara sementara Irlandia sebagai anggota terakhir UE, prediksi terakhir hasil pemilihan Parlemen Eropa diumumkan. Hasilnya menunjukkan, Partai Rakyat Eropa (EPP) terus memimpin, dan diprediksi akan mendapat 189 kursi.
Pemilihanm Parlemen Eropa kali ini diadakan antara 27 anggota UE dan berlangsung dari tanggal 6 hingga tanggal 9 Juni. Ini adalah pemilihan Parlemen Eropa pertama seusai “Brexit”. Para pemberi suara anggota UE memilih 720 anggota parlemen untuk membentuk Parlemen Eropa Ke-10.
Parlemen Eropa adalah badanpengawas, penasehat dan legislatifUE. Biasanya, anggota parlemen dari berbagai negara yang terpilih membentuk kelompok partai transnasional dengan partai negara lain yang memiliki klaim serupa, supaya bisa merevisi dan meratifikasi berbagai rancangan undang-undang UE.
Menurut rencana, Parlemen Eropa yang dipilih kali ini akan mengadakan sidang pada tanggal 16 Juli mendatang untuk memilih Presiden Komisi UE yang baru.