Perdana Menteri Belanda Rutte Ditunjuk sebagai Sekretaris Jenderal NATO yang Baru

2024-06-27 14:48:31  

Organisasi Pakta Pertahanan Atlantik Utara (NATO) mengeluarkan pernyataan pada tanggal 26 Juni kemarin, menunjuk Perdana Menteri Belanda Mark Rutte sebagai Sekretaris Jenderal NATO yang baru.

Pernyataan itu mengatakan bahwa Dewan Atlantik Utara memutuskan untuk menunjuk Rutte sebagai Sekretaris Jenderal yang baru. Dia akan menggantikan Stoltenberg, Sekretaris Jenderal saat ini, yang akan mengakhiri masa jabatan 10 tahunnya sebagai Sekretaris Jenderal NATO pada tanggal 1 Oktober mendatang.