Xi Jinping Balas Surat Para Pekerja Maskapai Xiamen Airlines

2024-07-25 10:40:05  

Menjelang peringatan 40 tahun berdirinya PT Xiamen Airlines, Presiden Xi Jinping baru-baru ini membalas surat para pekerja Maskapai Xiamen Airlines, untuk menyampaikan ucapan selamat dan harapannya pada mereka.

Xi Jinping dalam suratnya mengatakan, saat bekerja di Xiamen, dirinya pernah berpartisipasi dalam perintisan Xiamen Airlines, selama 40 tahun ini, dirinya selalu memperhatikan perkembangan Xiamen Airlines. Kini, melihat perkembangan loncatan Xiamen Airlines, dirinya merasa sangat gembira.

Xi Jinping menekankan, di era baru dan perjalanan baru, dirinya berharap mereka dapat mengembangkan tradisi yang unggul, mempertahankan reformasi dan inovasi, meningkatkan daya saying utama, memperkukuh batas keamanan, memainkan peran positif dalam melayani perkembangan ekonomi dan sosial, serta mendorong pertukaran dan kerja sama antara kedua tepi selat, menyumbangkan lebih banyak kekuatan untuk mendorong pembangunan industri penerbangan sipil yang berkualitas tinggi dan negara transportasi yang kuat.

PT. Xiamen Airlines didirikan pada bulan Juli tahun 1984, adalah perusahaan penerbangan pertama Tiongkok yang dioperasikan dengan sistem perusahaan modern. Saat bekerja di Xiamen, Xi Jinping pernah secara langsung berkoordinasi untuk mengatasi berbagai masalah Xiamen Airlines yang saat itu masih berada di tahap permulaan, serta selalu memperhatikan dan membimbing reformasi dan perkembangan Xiamen Airlines. Saat ini, rute penerbangan domestik dan internasional Xiamen Airlines telah mencapai lebih dari 400 rute, lalu lintas penumpang tahunan tercatat sekitar 40 juta penumpang, pernah menerima berbagai penghargaan termasuk Maskapai Bintang Lima dan Penghargaan Kualitas Tiongkok. Belakangan ini, para pekerja Xiamen Airlines mengirim surat kepada Xi Jinping untuk melaporkan prestasi yang dicapai melalui reformasi dan inovasi selama 40 tahun ini, serta menyatakan bahwa mereka tidak melupakan tujuan awal, berani melanjutkan reformasi, berupaya memperkuat dan memperbesar perusahaan, serta aktif mendorong pembangunan integrasi antara kedua tepi Selat Taiwan.