Pesawat Angkut Tak Berawak Berukuran Besar Buatan Tiongkok Sukses Lakukan Penerbangan Pertamanya

2024-08-12 15:33:54  



Pada tanggal 11 Agustus lalu, pesawat pengangkut tak berawak berukuran besar yang dikembangkan secara mandiri oleh Tiongkok telah melakukan uji terbang pertamanya di Bandar Udara Fengming General di kota Zigong, Provinsi Sichuan, penerbangan pertama tersebut telah mencapai kesuksesan penuh.

Uji penerbangan pertama tersebut berlangsung sekitar 20 menit. Selama penerbangan, semua sistem beroperasi dengan normal. UAV jenis ini memiliki lebar sayap 16,1 meter, tinggi 4,6 meter, memiliki ruang muat sebesar 12 meter kubik dan kapasitas muatan seberat 2 ton, merupakan pesawat pengangkut tak berawak terbesar dan diproduksi secara nasional yang sesuai dengan kebutuhan pasar di Tiongkok. Sementara itu, pesawat ini juga memiliki ciri-ciri bongkar muat yang mudah, keandalan yang tinggi, keamanan yang tinggi, dan kecerdasan yang tinggi, serta memberikan dukungan kepada Tiongkok untuk memperluas pasar kargo udara yang baru, dan menciptakan format bisnis baru di bidang logistik cerdas ekonomi ketinggian rendah.