Menlu Tiongkok Temui Wakil PM Laos

2024-08-16 14:36:03  

Anggota Politbiro Komite Sentral PKT selaku Menteri Luar Negeri Tiongkok Wang Yi mengadakan pertemuan dengan Wakil Perdana Menteri merangkap Menteri Luar Negeri Laos Saleumxay Kommasith di Chiang Mai, Thailand pada hari Kamis kemarin (15/08).

Wang Yi menyatakan, di bawah bimbingan strategis pemimpin tertinggi partai dan negara Tiongkok dan Laos, pembentukan komunitas senasib sepenanggungan Tiongkok-Laos telah dipercepat, dan volume perdagangan bilateral terus bertambah, kapasitas angkutan barang dan penumpang kereta api Tiongkok-Laos terus menciptakan rekor yang baru, pertukaran personel pun terus bertambah, koordinasi kedua belah pihak dalam urusan internasional menjadi lebih erat. Tiongkok dengan teguh mendukung Laos menjajaki jalan pembangunan yang sesuai dengan kondisi negaranya sendiri, dengan teguh mendukung partai Laos mengadakan kongres nasional ke-12, memperkukuh pimpinan partai dan arah sosialisme, dengan teguh mendukung Laos menjabat sebagai ketua bergilir ASEAN, serta lebih lanjut meningkatkan pengaruh internasional dan regional. Tiongkok bersedia terus memperdalam kerja sama saling menguntungkan di berbagai bidang dengan Laos, memainkan peranan penuh kereta api Tiongkok-Laos, bersama menyelesaikan masalah utama, mempercepat pembangunan komprehensif di sepanjang jalur kereta api, serta melayani pembangunan dan revitalisasi negara masing-masing.

Saleumxay Kommasith menyatakan, kerja sama Laos-Tiongkok berkembang pesat, dan telah berperan penting bagi perkembangan sosial dan ekonomi Laos. Laos bersedia bersama Tiongkok mengimplementasikan kesepahaman penting yang dicapai kedua pemimpin negara, mempererat pertukaran tingkat tinggi, memperdalam kerja sama di bidang konektivitas dan sumber daya mineral, bersama memberantas kejahatan transnasional, serta mendorong pembentukan komunitas senasib sepenanggungan Laos-Tiongkok mencapai lebih banyak prestasi, demi menyejahterakan rakyat kedua negara.

Kedua pihak juga bertukar pendapat mengenai masalah Myanmar. Wang Yi menyatakan, Myanmar adalah salah satu anggota keluarga ASEAN. Tiongkok mendukung ASEAN meningkatkan kontak dengan Myanmar, membahas sinergi antara Lima Konsensus ASEAN dengan Peta Jalan Lima Poin baru Myanmar, saling melengkapi dan saling mendorong, membantu Myanmar menjaga stabilitas internnya, mewujudkan rekonsiliasi politik, dan memulihkan proses transisi demokrasi. Saleumxay Kommasith mengapresiasi peran konstruktif Tiongkok dalam mendorong perundingan damai dengan Myanmar Utara, dan rekonsiliasi politik dalam negeri Myanmar. Ia bersedia mengintensifkan koordinasi dan kerja sama dengan Tiongkok untuk membantu pembangunan stabil Myanmar.