Pemerintah Jepang dan Perusahaan Listrik Tokyo memaksa pendorongan pembuangan air limbah nuklir dari Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir Fukushima Daiichi ke laut pada hari Jumat lalu(23/8), ini memicu tentangan keras dari masyarakat Jepang dan dunia internasional. Selama setahun terakhir, Jepang telah menyelesaikan 7 kali pembuangan air limbah nuklir. Putaran ke-8 sedang berlangsung dan diperkirakan akan berakhir pada tanggal 25. Artinya, hanya dalam waktu satu tahun, sekitar 63.000 ton air limbah nuklir telah mengalir ke Samudera Pasifik.
Sepanjang tahun ini, perlawanan dalam negeri Jepang terhadap pembuangan air limbah nuklir ke laut tidak pernah berhenti. Masyarakat Jepang mengadakan demonstrasi di banyak tempat di Fukushima untuk menuntut diakhirinya pembuangan air limbah nuklir ke laut pada hari Sabtu kemarin(24/8).