Selama ini, Afrika menghadapi gangguan keamanan seperti perang, kelaparan dan terorisme. Presiden Xi Jinping menunjukkan untuk bersama-sama membentuk Komunitas Senasib Sepenanggungan Tiongkok-Afrika yang aman.
Dalam jumpa pers Rabu hari ini (4/9), Juru Bicara Kementerian Luar Negeri Tiongkok Mao Ning memperkenalkan usaha dan prestasi Tiongkok di bidang kerja sama keamanan Tiongkok dan Afrika.
Mao Ning menyatakan bahwa mewujudkan perdamaian abadi dan keamanan universal adalah harapan bersama rakyat Tiongkok dan Afrika. Saling membantu dalam masalah keamanan adalah makna yang harus ada dalam membentuk Komunitas Senasib Sepenanggungan Tiongkok dan Afrika yang berlevel tinggi. Pihak Tiongkok mengajukan Inisiatif Keamanan Global, aktif berpartisipasi dalam operasi penjaga perdamaian PBB, menjadi mediator isu-isu panas di Afrika, mendorong negara-negara regional mengadakan dialog dan kerja sama mengenai masalah-masalah Sahel, Tanduk Afrika dan Danau-danau Besar Afrika, mendukung Afrika meningkatkan kemampuan pemeliharaan perdamaian, stabilitas, dan anti-terorisme secara mandiri, berkali-kali menyediakan bantuan pangan darurat kemanusiaan kepada Afrika, dan membantu Afrika mengatasi tantangan keamanan non-tradisional.