Xi Jinping Bertemu dengan Presiden Gabon

2024-09-05 15:48:50  

Presiden Tiongkok Xi Jinping di Balai Agung Rakyat Beijing hari Rabu sore kemarin (4/9) mengadakan pertemuan dengan Presiden Gabon Brice Clotaire Oligui Nguema yang berkunjung ke Tiongkok untuk menghadiri Pertemuan Puncak Forum Kerja Sama Tiongkok-Afrika (FOCAC).

Xi Jinping menunjukkan bahwa tahun ini memperingati 50 tahun penjalinan hubungan diplomatik Tiongkok dan Gabon. Tiongkok bersedia bersama pihak Gabon mengingat tujuan awal penjalinan hubungan diplomatik kedua negara, meneruskan persahabatan tradisional, menggenggam peluang zaman, dan terus menciptakan masa depan yang lebih cemerlang bagi hubungan kemitraan kerja sama strategis komprehensif Tiongkok dan Gabon.

Xi Jinping menekankan bahwa Tiongkok dan Gabon harus mendapat kekuatan dari persahabatan tradisional dan saling mendukung. Proyek kerja sama peningkatan jaringan listrik ibu kota Gabon dan pusat pendidikan kejuruan yang dilaksanakan kedua pihak disambut oleh rakyat Gabon. Dengan penyelenggaraan FOCAC kali ini sebagai peluang, Tiongkok bersedia memperdalam kerja sama kedua negara di bidang infrastruktur, pertanian, kesehatan dan ekonomi digital, serta membantu transformasi dan diversifikasi ekonomi Gabon. Tiongkok juga bersedia meningkatkan kerja sama dengan Gabon di bidang anti-terorisme dan keamanan, mendorong kestabilan dalam negeri masing-masing serta perdamaian dan keamanan regional.

Nguema menyatakan bahwa Tiongkok merupakan mitra kerja sama terpenting bagi Gabon. Ia berterima kasih atas dukungan Tiongkok terhadap proses transisi pemerintah Gabon. Gabon dengan teguh menjunjung kebijakan Satu Tiongkok, bersedia bersama Tiongkok merayakan peringatan 50 tahun penjalinan hubungan diplomatik kedua negara, aktif berpartisipasi dalam kerja sama pembangunan bersama “Sabuk dan Jalan”, serta terus memperkukuh dan memperdalam kemitraan kerja sama strategis komprehensif Gabon dan Tiongkok.