Pada tanggal 13 September kemarin, acara pertukaran budaya Tiongkok-Eropa “Colorful world, Creative Youth” yang disponsori bersama oleh Pusat Program Bahasa Eropa dan Amerika Latin CMG dan Kantor Penerangan Pemerintah Kota Beijing diadakan di area pameran Taman Shougang Pameran Perdagangan Jasa Internasional Tiongkok (CIFTIS). Wakil Pemimpin Redaksi CGTN selaku Direktur Pusat Program Bahasa Eropa dan Amerika Latin CMG Xia Yongmin, Wakil Menteri Departemen Publisitas Komite Partai Kota Beijing sekaligus Direktur Kantor Penerangan Pemerintah Kota Beijing Yu Junsheng, Utusan Khusus untuk Kerja Sama antara Tiongkok dan Negara-negara Eropa Tengah dan Timur dari Kementerian Luar Negeri Duta Besar Jiang Yu, Duta Besar Bulgaria untuk Tiongkok Andrey Dimitrov Tehov, diplomat dari Portugal, Finlandia dan negara-negara lain di Tiongkok, wakil Kantor Biro Investasi dan Perdagangan Polandia di Tiongkok, para cendekiawan dan pelajar internasional dari Universitas Peking, Universitas Tsinghua, Universitas Bahasa Asing Beijing, Universitas Komunikasi Tiongkok dan universitas-universitas lainnya, Tokoh-tokoh Eropa berbagai lapisan masyarakat yang hidup dan bekerja di Tiongkok, dan para wakil media menghadiri kegiatan tersebut.