Korut Umumkan Hasil Penyidikan Peristiwa Infiltrasi Drone Korsel

2024-10-28 15:27:00  

Juru bicara Kementerian Pertahanan Korea Utara (Korut), hari Minggu kemarin (27/10) mengumumkan hasil penyelidikan akhir dari peristiwa infiltrasi drone Korea Selatan (Korsel) ke Pyongyang, hasilnya membuktikan lokasi lepas landas, jalur intrusi serta tujuan infiltrasi drone Korsel yang ditemukan di wilayah ibu kota Korut.

Jubir tersebut menyatakan, tim gabungan investigasi yang terdiri dari Kementerian Pertahanan, Kementerian Keamanan Negara Korut dan badan-badan terkait lainnya telah membongkar modul kontrol penerbangan dari puing-puing drone yang jatuh, dan telah secara menyeluruh menganalisis rencana penerbangan dan data riwayat penerbangan drone tersebut.

Jubir tersebut menyatakan, bukti ilmiah objektif yang diperoleh melalui penyelidikan dengan jelas membuktikan, tujuan invasi drone Korsel adalah menyebarkan selebaran propaganda anti-Korea Utara. Sedangkan subjek dan pelaku dari aksi provokatif tersebut adalah pihak militer Korsel.

Jubir menekankan kembali bahwa Korut telah mengeluarkan peringatan terakhir atas provokasi politik dan militer pihak militer Korsel tersebut. Jika Korsel kembali melakukan tindakan yang melanggar kedaulatan Korut, Korut akan dengan tidak segan-segan melakukan aksi ofensif, serta membuat semua bidang keladi dan sarangnya lenyap selamanya.