Pemimpin tertinggi Iran Ayatollah Ali Khamenei, pada hari Minggu kemarin (27/10) waktu setempat menyatakan bahwa perbuatan jahat Israel tak boleh diremehkan dan tak boleh dibesar-besarkan. Israel salah menilai Iran, dan kesalahan ini harus dihapuskan. Iran harus membuat musuh mengenal kekuatan dan tekad Iran. Pejabat Iran harus menetapkan, bagaimana membuat musuh mengenal kekuatan Iran, dan harus melakukan hal yang sesuai dengan kepentingan negara.
Menurut informasi, ini adalah pertama kalinya Khamenei mengeluarkan pernyataan pasca serangan yang dilakukan Israel pada Iran hari Sabtu lalu (26/10). Menurut informasi dari pihak Iran, pada Sabtu (26/10) pagi lalu, pesawat tempur Israel telah melanggar hukum internasional dengan meluncurkan rudal jarak jauh ke radar dekat provinsi Ilam, provinsi Khuzestan dan ibu kota Teheran. Karena sistem pertahanan udara Iran merespons dengan cepat, kerugian pihak Iran terbatas dan pengaruhnya kecil, hanya beberapa sistem radar yang rusak, tapi 4 tentara tewas dalam serangan.
Presiden Iran Masoud Pezeshkian hari Minggu kemarin (27/10) menyatakan bahwa Iran tidak ingin berperang, tapi akan menjaga hak negara, serta memberikan respons yang sesuai dengan agresi Israel, dan Iran juga berhak memberikan tanggapan atas serangan Israel.