Konferensi Klasik Dunia pertama yang diselenggarakan bersama oleh Akademi Ilmu Pengetahuan Sosial Tiongkok, Kementerian Pendidikan, Kementerian Kebudayaan dan Pariwisata Tiongkok, serta Kementerian Kebudayaan Yunani dan Akademi Ilmu Pengetahuan Athena Yunani dibuka di Beijing Kamis hari ini (7/11).
Konferensi kali ini bertemakan “Peradaban Klasik dan Dunia Modern”, berawal dari perspektif penelitian peradaban klasik, meninjau kembali sumber pemikiran manusia, menyimpulkan kecerdasan sejarah manusia, menggali tradisi peradaban manusia, memperkokoh fondasi akademik bagi pertukaran dan saling pembelajaran peradaban, menyediakan inspirasi kecerdasan untuk mengatasi masalah dunia modern, menginjeksikan dinamika pikiran untuk mendorong perkembangan dan kemajuan manusia, mempraktikkan inisiatif Peradaban Global, serta mendorong pembangunan komunitas senasib sepenanggungan manusia.