Kisah Hidup Xi Jinping: Kata-Kata Hati Xi Jinping dengan Lansia

2019-02-07 09:44:46  

图片默认标题_fororder_图1:习近平和家人在一起,父亲习仲勋坐在轮椅上

Di antara foto-foto anggota keluarga Xi Jinping yang diumumkan, ada dua foto mencatat emosi mendalam dengan orang tua. Salah satu di antaranya adalah Xi Jinping dengan anggota keluarga, ia mendorong ayahnya yang duduk di kursi roda, yang satu lainnya adalah dia berjalan-jalan dengan ibunya bergandengan tangan. Sekarang Tiongkok sedang menghadapi masalah lanjut usia, bagaimana membiarkan orang lanjut usia hidup bahagia adalah hal yang selalu dipikirkan oleh Xi Jinping.

图片默认标题_fororder_图2:习近平牵着母亲齐心的手散步

Sejak menjadi Sekjen Komite Sentral PKT pada 2012, Xi Jinping secara khusus menengok orang-orang lanjut usia di sela pekerjaan sibuk. Menjelang tahun baru 2014, Xi Jinping berobrol dengan suami-isteri Liu Zhongan dan Zhang Junqiu yang kedua-duanya sudah berusia 80 tahun lebih di Panti Jompo Sijiqing.

Xi Jinping bertanya: Kenapa ingin tinggal di sini?

Orang tua menjawab: kehidupan dan pengobatan di sini mudah, misalnya memeriksa kencing manis atau injeksi, semuanya bisa diselesaikan di atas ranjang. Makannya juga sedap.

Xi Jinping bertanya pula: Apakah anak-anak datang dan menengok?

Orang tua menjawab: datang setiap minggu.

Xi Jinping berkata: Semoga bahagia dan sehat.

图片默认标题_fororder_图3:2018年11月,习近平在上海虹口区市民驿站托老所同老年居民交谈

Shanghai adalah kota terbesar yang pertama memasuki jaman lanjut usia. Pada 6 November 2018, Xi Jinping datang ke Panti Jompo Jiaxinglu, Hongkou, Shanghai berbincang-bincang dengan orang-orang tua.

Ia mengatakan, masalah lanjut usia adalah masalah yang paling diperhatikan oleh pemerintah pusat. Tiongkok telah memasuki masyarakat lanjut usia. Salah satu hal yang penting dalam kehidupan adalah kehidupan orang lanjut usia. Bagaimana kehidupannya, bagaimana kesehatannya, bagaimana asuransinya? Maka panti telah berbuat hal yang mempunyai arti. Saya melihat orang-orang tua hidup senang dan bahagia. Semoga mereka senang selama-lamanya.

Perkataan Xi Jinping dengan nenek Shi Pazhuan pernah menarik perhatian umum. Shi Pazhuan adalah salah satu penduduk miskin di desa Shibadong, Xiangxi. Pada tahun 2013, Xi Jinping mendatangi rumahnya. Xi Jinping mengatakan, “Anda boleh dikatakan adalah kakak perempuan saya, saya juga ingin menengok kakak. Kakak berusia 63 tahun, saya berusia 60 tahun, kita harus berjumpa lagi pada masa mendatang”.

Shi Pazhuan mengatakan, “hari ini kita bisa berjumpa, bapakmu adalah pejabat besar, adalah pejabat yang menaruh perhatian kepada kami dan kepada rakyat.

Xi Jinping mengatakan, “saya adalah pelayan rakyat”.

赵颖